Sukses Gelar Pelepasan Volunteer GenRICA

    Sukses Gelar Pelepasan Volunteer GenRICA

    GOWA – Generasi Baru Indonesia (GenBI) Komisariat UIN Alauddin Makassar kini sukses gelar  program kerja GenRICA (GenBI, Qrist and Caftar). Samata Kabupaten Gowa Provinsi Sulawesi Selatan. Senin (12/9/2022).

    Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua Umum Komisariat UIN Alauddin Makassar, Pengurus Strategis serta teman-teman volunteer dari berbagai deputi.

    Kegiatan GenRICA (GenBI, Qrist and Caftar) mengangkat tema “Belanja bersama QRist lebih UNGGUL (Universal, untunG, Gampang, Langsung)” Kegiatan tersebut merupakan salah satu program kerja dari Deputi Kewirausahaan. Sebagai frontliner dari kebijakan Bank Indonesia.

    Eka Puspita Sari (Ketua Umum GenBi Komisariat UIN Alauddin Makassar) dalam sambutannya mengatakan "Sangat bersyukur impian melakukan sosialisasi QRIS di UIN dapat diwujudkan. Saya juga berharap mempersiapkan kesabaran dalam menghadapi orang-orang yang dihadapi dengan karakter yang berbeda-beda" ujarnya.

    Sambutan selanjutnya sekaligus pelaporan disampaikan Andi Aflaha Mulia Kirana selaku Ketua Panitia yang mengatakan "Jadi GenRICA ini hadir sebagai perwujudan salah satu pilar GenBI yakni frontliner. Dimana ada 12 volunteer pilihan untuk menjalankan  sosialisasi QRIS dalam lingkup area kampus UIN Alauddin Makassar dan akan berjalan selama kurang lebih 1 bulan kedepan." Ujar Ketua Panitia

    Kemudian ia juga menaruh harapan kepada volunteer " Saya berharap teman-teman selalu semangat hingga akhir Tetap semangat untuk mentransfer energi untuk negeri." lanjut Aflaha. 

    Dengan Adanya GenRica ini sebagai wadah sosialisasi QRIS kepada pelaku usaha di caftar UIN Alauddin Makassar dan diharapkan mampu memberikan kemudahan bagi para pelaku usaha yang ada di caftar UIN Alauddin Makassar dalam melakukan transaksi jual beli. 

    Citizen Jurnalism: Ayuma

    genbi
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    Gelar Talkshow Kesehatan, INHESTY Ajak Peserta...

    Artikel Berikutnya

    Bersama Wawali, Danny Pomantoi Bertekad...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS

    Ikuti Kami